Skip to main content

Extraordinary coffee

Kopi Luar biasa / Extraordinary coffee

Ada berberapa kriteria Kopi Luar biasa menurut versi kami, termasuk kopi yang bercitarasa sangat tinggi dengan nilai cicip 9 atau diatas nilai rata-rata tertinggi, kopi langka dari wilayah penghasil kopi indonesia, kopi Jantan/peaberry yang didapat dari sortiran batch kopi terbaik, kopi yang rasanya unik misalanya rasa pedas, mint atau lainya, kopi dari lahan super tinggi, kopi berukuran besar/jumbo dan lain lainnya, dengan kapasitas kecil dan musiman yang kami kategorikan sebagai kopi Luar Biasa.


Kopi Lanang/Jantan (Peaberry)

Semua jenis biji kopi mempunyai kopi Lanang, kopi yang bentuknya lebih bulat, karena satu dari dua bibit didalam buah kopi puso, sehingga tersisa satu benih yang menempati ruangan pada buah kopi.

Tidak ada pohon yang 100% memproduksi kopi Lanang, kopi lanang berkisar 3-30% dari produksi dan lebih banyak dijumpai pada kopi Robusta Jawa Timur dan Bali, selain genetika, salah satu penyebab adalah gizi atau irigasi yang tidak stabil, membuat pertumbuhan biji kurang sempurna.

Kopi Lanang berbentuk bulat punya citarasa lebih pekat dibanding kopi gepeng karena nutrisi yang semula untuk 2 bibit dipakai oleh satu bibit. Selain bentuk bulat, dalam proses sangrai hasilnya lebih merata.

Kopi Lanang juga dibedakan atas orgin, Gayo, Mandheling, Jawa, Bali, Toraja, Flores, Papua, dan lainnya.


Kopi Super Keras / Super Hard Bean/SHB

Disebut super keras karena memang isisnya lebih padat, karena letak geograhis yang sangat tinggi. Kopi Arabika umumnya ditanam wilayah tropis mulai dari ketinggian 1.000 diatas permukaan laut. Tetapi ada lokasi tertentu yang menanam kopinya pada ketinggian ditas 2.000m dari permuahan laut. Kita sebut jenis kopi ini SHB.

Karena posisi yang sangat tinggi, melawan gaya gravitasi, sampai-sampai banyak buah-buahan di wilayah ini tidak bisa bebuah atau sangat jarang dan kecil buahnya. 

Kopi yang ditanam pada ketinggian diatas 2.000m cenderung padat isinya, tentu komponen aromatik yang terkandung didalamnya tumbuh dan terbentuk secara perlahan dan sangat padat. Melebih kopi Organik shade Grown.
Belum ada data wilayah penghasil kopi SHB di pusat pusat penghasil kopi Nusantara, kecuali di Papua.



Kopi Super Rasa / Cup of Excellent

Citarasa kopi akan berbeda beda walau dari kebun yang sama dan diolah oleh petani yang sama. Ini uniknya kopi.

Dari sekian batch kopi yang kami belanjakan, tentunga ada batch tertentu pada musin tertentu mendapat predikat "Cangkir Terbaik", Kopi ini akan kami pisahkan sebagai kopi Super Rasa.


Kopi Unik

Aroma dan Rasa kopi belum bisa di deskripsikan dengat tepat oleh ahli cicip maupun ahli kimia, karena masih banyak senyawa aromatik organik dalam kopi sangarai yang belum bisa didefinisikan. Citarasa kopi ibarat musik klasik yang tidak bosan bosan untuk didengar.

Indonesia adalah negara sepuluh ribu pulau, dan mempunyai ekologi, geologi, antropologi, iklim yang bebeda antar pulau, tentu rasa kopi juga bebeda. Banyak kopi unik terdapat di bumi Nusantara. Ibarat buah durian, setiap pohon punya rasa berbeda!. 

maharajacoffee.com

Comments

Popular posts from this blog

BPD AEKI Jawa Timur

BADAN PENGURUS DAERAH JAWA TIMUR MASA BHAKTI : 2008-2013 A. PENASEHAT / DEWAN PERTIMBANGAN Jabatan Perusahaan 1 Dr.Teguh Wahyudi M,Eng Ketua Dewan Pertimbangan PPKKI 2 Isdarmawan Asrikan Wk.Ketua CV.Lintas Utama 3 Sapta Surya Anggota PT.Yasa Setia 4 Isnandar Lilananda Anggota PT.Bintang Jaya Makmur B. BADAN PENGURUS DAERAH 1 Dr.Hutama Sugandhi Ketua PT.Aneka Coffee Industry 2 Ir.Mudrig Yahmadi Wk.Ketua PT.Citrabuana Tunggal Perkasa 3 Ir.Sugeng Budi Rahardjo Wk.Ketua PTPN XII 4 Hariyanto Wk.Ketua PT.Asal Jaya KOMP.PEMASARAN, PROMOSI & KOPI SPESIALTI 1 Halim Soesilo Ketua Kompartemen PT.Muliasari Permai 2 Drs.Murdiyoto Wk.Ketua Kompartemen KPB Cab.Surabaya 3 Hery Soekojo Anggota PT.Gemilang Sentosa Permai KOMP.PRODUKSI, MUTU & LITBANG 1 Rudy Soekojo Ketua Kompartemen PT.Gemilang Jaya Makmur Abadi 2 Ir.Dudiek Polii Wk.Ketua Kompartemen PTPN XII 3 Daniel Sunartio Anggota CV.Samudra Harapan KOMP.PEMB.INDUSTRI KOPI 1 Ir.Terbit Satrio Pradignyo Ketua Kompartemen PT.Aneka Coffee Indust...

Biji kopi arabica dan robusta / kopi arabica robusta

  BIJI KOPI ARABIKA DAN ROBUSTA     Ini perbedaan fisik antara kopi satu dengan kopi jenis lainnya. Semoga bermanfaat  Berbagai Penghargaan Yang Kami miliki Kopi Kayu mas  @salah satu alat tradisional penghalus biji kopi yang telah di sangrai/ roasting @Perbedaan Kopi Peaberry Liberika dan    peaberry robusta     @perbedaan Pohon arabika dan robusta  Pohon arabika jauh lebih tinggi sekitar 2-3 meter, daunnya lebih kecil, sedangkan robusta pohonnya tinggi sekitar 1 meter dan daunnya lebih lebar.  @Kopi Buria asli banyuwangi, rasa yang            sangat kecuut lebih kecut dari arabika @Kopi Arabika Gunung Sinabung @Kopi peaberry atau kopi lanang @Kopi Arabika @Kopi Peaberry / Kopi lanang  @Hasil Toasting dengan wajan tanah liat / Roasting tradisional @Pohon kopi Robusta, hasil sambung pucuk dari batang induk pohon kopi robusta di sambung dengan kopi arabika  @Robusta orange @Manfaat Kopi pe...

Perbedaan Biji kopi arabika, Liberika, Ekselsa dan robusta secara fisik

Perbedaan Biji kopi arabika, Liberika, ekselsa dan robusta secara fisik Salam sahabat kopi.. Saya akan berbagi ilmu yang saya ketahui tentang perbedaan fisik antara biji kopi arabika, liberika, Ekselsa dan robusta diantaranya: Biji arabika secara fisik dapat dilihat dari ukuran, bentuk dan warnanya. Rata-Rata ukuranny kecil, lonjong, Aroma khas ada bau bunga, bau kecut dan warnanya hijau tidak bisa kuning, bijinya berat, lapisan biji tipis, menyerap air banyak Biji Liberika secara fisik besar ukurannya, lonjong lancip, lapisan bijinya tebal dan warna kuning. Biji Ekselsa secara Fisik dapat dilihat dari Ukurannya besar lebih besar dari jenis kopi lainnya. Bentuknya bulat besar mirip dengan Robusta, lapisan bijinya tebal dan warnanya kuning pucat dan tidak berat Biji Robusts secara fisik dapat dilihat dari bentuknya Bulat, ukuran berfareasi ada kecil ada yg besar,lapisan bijinya tebal, tapi biji asli dr pohon asli robusta yang pohonny bukan sambungan rata- rata bijinya besar tidak besar ...